Selasa, 27 Desember 2016

KETAHANAN NASIONAL

       Ketahanan Nasional adalah suatu kondisi dinamis suatu bangsa yang terdiri atas ketangguhan serta keutuhan dan kemampuan untuk mengembangkan kekuatan nasional dalam menghadapi segala maca bentuk ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan baik yang datang dari dalam maupun luar, secara langsung maupun yang tidak langsung yang mengancam dan membahayakan integritas, identitas, kelangsungan hidup bangsa dan negara serta perjuangan dalam mewujudkan tujuan perjuangan nasional.

        Untuk menjamin identitas, integritas kelangsungan hidup bangsa dan negara serta perjuangan mencapai tujuan nasionalnya. Konsepsi ketahanan nasional Indonesia adalah konsepsi pengembangan kekuatan nasional melalui pengaturan dan penyelenggaraan kesejahteraan dan keamanan yang seimbang dalam seluruh aspek kehidupan secara utuh dan menyeluruh berlandaskan Pancasila, UUD 45 dan Wawasan Nusantara.

Terdapat tiga perspektif atau sudut pandang terhadap konsepketahanan nasional, sebagai berikut:

1. Ketahanan Nasional sebagai kondisi
Perspektif ini melihat ketahanan nasional sebagai suatu penggambaran atas keadaan yang seharusnya dipenuhi.

2. Ketahanan Nasional sebagai sebuah pendekatan, metode atau cara dalam menjalankan suatu kegiatan khususnya pembangunan negara.
Sebagai suatu pendekatan, Ketahanan Nasional menggambarkan pendekatan yang integral. Integral dalam artian pendekatan yang mencerminkan antara segala aspek/isi, baik pada saat membangun pemecahan masalah kehidupan.

3. Ketahanan Nasional sebagai doktrin
Ketahanan Nasional merupakan salah satu konsepsi khas Indonesia yangberupa ajaran konseptual tentang pengaturan dalam penyelenggaraan bernegara.

Dapat disimpulkan, Ketahanan Nasional adalah suatu kondisi dinamis suatu bangsa yang terdiri atas ketangguhan serta keuletan dan kemampuan untuk mengembangkan kekuatan nasional dalam menghadapi segala macam dan bentuk ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan baik yang datang dari dalam maupun luar, secara langsung maupun yang tidak langsung yang mengancam dan membahayakan integritas, identitas, kelangsungan hidup bangsa dan negara serta perjuangan dalam mewujudkan tujuan perjuangan nasional.

 Ketahanan Nasioanal memiliki sifat yang terbentuk dari nilai-nilai yang terkandung dalam landasan dan asas – asasnya, yaitu

a. Mandiri
Ketahanan Nasional percaya pada kemampuan dan kekuatan sendiri serta pada keuletan dan ketangguhan, yang mengandung prinsip tidak mudah menyerah, dengan tumpuan pada identitas, integritas dan kepribadian bangsa. Kemandirian (idenpendency) ini merupakan prasyarat untuk menjalin kerjasama yang saling menguntungkan dalam perkembangan global (interdependent).

b. Dinamis
Ketahanan Nasional tidaklah tetap. Ia dapat meningkat atau menurun, tergantung pada situasi dan kondisi bangsa, Negara serta lingkungan strategisnya. Hal ini sesuai dengan hakikat bahwa segala sesuatu di dunia ini senantiasa berubah dan perubahan itu senantiasa berubah pula. Karena itu, upaya peningkatan Ketahanan Nasional harus senantiasa diorientasikan ke masa depan dan dinamikanya diarahkan untuk pencapaian kondisi kehidupan nasional yang lebih baik.

c. Wibawa
Keberhasioan pembinaan Ketahanan Nasional Indonesia secara lanjut dan berkesinambungan akan meningkatkan kemampuan dan keseimbangan akan meningkatkan kemampuan dan kekuatan bangsa. Semakin tinggi tingkat Ketahanan Nasional Indonesia semakin tinggi pula nilai kewibawaan dan tingkat daya tangkal yang dimiliki oleh bangsa dan negara Indonesia.

d. Konsultasi dan Kerjasama
Konsepsi Ketahanan Nasional Indonesia tidak mengutamakan sikap konfrontatif dan antagonistis, tidak mengandalkan kekuasaan dan kekuatan fisik semata, tetapi lebih mengutamakan sikap konsultatif, kerjasama serta saling menghargai dengan mengandalkan kekuatan, moral dan kepribadian bangsa.

 Kedudukan dan fungsi ketahanan nasional dapat dijelaskan sebagai berikut:

a). Kedudukan :
ketahanan nasional merupakan suatu ajaran yang diyakini kebenarannya oleh seluruh bangsa Indonesia serta merupakan cara terbaik yang perlu di implementasikan secara berlanjut dalam rangka membina kondisi kehidupan nasional yang ingin diwujudkan, wawasan nusantara dan ketahanan nasional berkedudukan sebagai landasan konseptual, yang didasari oleh Pancasil sebagai landasan ideal dan UUD sebagai landasan konstisional dalam paradigma pembangunan nasional.

b). Fungsi :
Ketahanan nasional nasional dalam fungsinya sebagai doktrin dasar nasional perlu dipahami untuk menjamin tetap terjadinya pola pikir, pola sikap, pola tindak dan pola kerja dalam menyatukan langkah bangsa yang bersifat inter – regional (wilayah), inter – sektoral maupun multi disiplin. Konsep doktriner ini perlu supaya tidak ada cara berfikir yang terkotak-kotak (sektoral). Satu alasan adalah bahwa bila penyimpangan terjadi, maka akan timbul pemborosan waktu, tenaga dan sarana, yang bahkan berpotensi dalam cita-cita nasional. Ketahanan nasional juga berfungsi sebagai pola dasar pembangunan nasional. Pada hakikatnya merupakan arah dan pedoman dalam pelaksanaan pembangunman nasional disegala bidang dan sektor pembangunan secara terpadu, yang dilaksanakan sesuai dengan rancangan program.

SIKAP TOLERANSI

PENTINGNYA RASA TOLERANSI DALAM KEHIDUPAN MANUSIA

Rasa toleransi sangat penting dalam kehidupan manusia, baik dalam berkata-kata maupun dalam bertingkah laku. Dalam hal ini, toleransi berarti menghormati dan belajar dari orang lain, menghargai perbedaan, menjembatani kesenjangan budaya, sehingga tercapai kesamaan sikap. Toleransi juga merupakan awal dari sikap menerima bahwa perbedaan bukanlah suatu hal yang salah, justru perbedaan harus dihargai dan dimengerti sebagai kekayaan. Misalnya perbedaan ras, suku, agama, adat istiadat, cara pandang, prilaku, pendapat dan lain sebagainya. Dengan perbedaan tersebut diharapkan manusia bisa mempunyai sikap toleransi terhadap segala perbedaan yang ada, dan berusaha hidup rukun, baik individu dengan individu, individu dengan kelompok masyarakat, dan kelompok masyarakat dengan kelompok masyarakat yang lainnya.

Dalam kehidupan di kampus misalnya, sangat perlu sekali memupuk rasa toleransi tersebut, karena mahasiswa yang kuliah disana bukan hanya dari satu daerah saja, melainkan dari berbagai daerah, bahkan dari luar kota pun ada. Di Bali saja sudah terdapat berbagai kebudayaan dan adat istiadat yang berbeda, bahkan memiliki dialog yang bebeda-beda setiap daerah dan itu merupakan ciri khas dari daerang masing-masing. Sehingga sangat dibutuhkan sifat saling menghargai antar individu dengan individu yang lainnya. Perbedaan pendapat juga sering terjadi, misalnya dalam forum diskusi, baik diskusi dalam lingkup yang besar maupun lingkup yang kecil. Dalam lingkup yang kecil misalnya diskusi dalam kelas, banyak perbedaan pendapat antara pemakalah dengan peserta yang bertanya. Pada saat pemakalah menjawab pertanyaan dari salah satu peserta, ada yang pro dan kontra antara peserta yang satu dengan peserta yang lainnya. Disaat seperti itu, rasa saling menghargai pendapat orang lain sangat dibutuhkan. Jangan sampai selesai diskusi terjadi pertikaian karena perbedaan pendapat atau ada salah satu peserta yang pendapatnya melenceng dari materi kemudian ada yang mengejek. Kita sebagai mahasiswa seharusnya tidak melakukan hal seperti itu, karena manusia takkan luput dari kesalahan dan manusia tidak ada yang sempurna.


Dalam pergaulan sehari-hari juga, kita harus bisa menghargai dan menghormati orang lain. Dalam pergaulan ada teman, dalam pertemanan juga banyak sekali perbedaan. Misalnya dari beda sifat, karakter, cara berpikir, dari fisik pun banyak perbedaan karena ada yang tinggi, ada yang pendek, ada yang kurus, dan ada yang gemuk. Tapi kita masih bisa berteman dengan baik, karena kita dapat saling mengerti dan tidak memperdulikan perbedaan yang ada. Kadang antara teman yang satu dengan yang lainnya bisa saling ejek, tapi kita harus tahu batasannya, jangan sampai terlalu memojokkan teman kita, jangan sampai menyakiti teman kita sendiri. Selain kita harus tahu batasan-batasannya, kita juga harus mengerti bahwa hal tersebut hanyalah bercanda yang tujuannya untuk mengakrabkan persahabatan yang sudah ada. Dalam hal ini, dibutuhkan suatu pengertian bahwa kita hidup di dunia ini tidak bisa hidup sendiri. Manusia selalu membutuhkan seorang teman dalam hidupnya karena manusia adalah mahluk sosial yang selalu membutuhkan bantuan dari orang lain. Sehingga dalam hal ini kita harus selalu memupuk rasa toleransi dengan selalu bersikap yang baik dan bisa menghargai orang lain.

Jadi dalam hal ini, rasa toleransi sangat diperlukan oleh manusia dalam menjalani hidup di dunia ini, karena tanpa rasa saling menghargai dan saling menghormati, manusia tidak akan dapat hidup dengan tenang. Pertengkaran dan pertikaian mungkin akan terjadi apabila manusia tidak memiliki rasa toleransi terhadap orang lain, bahkan peperangan antar ras, suku, bangsa dan negara juga bisa terjadi. Oleh karena itu, konsep tentang toleransi harus diajarkan sejak dini agar setelah dewasa nanti bisa menjadi anak yang berbudi pekerti yang luhur. Dalam mengenalkan sikap toleransi pada anak dapat dilakukan dengan menunjukkan sikap menghargai orang lain, memberikan contoh yang baik, mengajarkan berbicara dengan berhati-hati, dan bersikap jujur. Dengan begitu anak tersebut akan menanamkan sikap yang sama seiring perkembangannya.

Pengertian dan Sikap Toleransi

1. Pengertian Toleransi
Toleransi dalam bahasa Arab dikenal dengan istilah tasamuh. Secara bahasa toleransi berarti tenggang rasa. Secara istilah, toleransi adalah sikap menghargai dan menghormati perbedaan antarsesama manusia. Allah Swt. menciptakan manusia berbeda satu sama lain. Perbedaan tersebut bisa menjadi kekuatan jika dipandang secara positif. Sebaliknya, perbedaan bisa memicu konik jika dipandang secara negatif.

Sebagai ilustrasi, Jika kita memperhatikan salah satu unsur bangunan, misalnya tembok, maka tembok itu terdiri dari beberapa bagian: batu bata, besi, semen, dan pasir. Jika masing-masing bagian itu berdiri sendiri tanpa ada persatuan dan keterkaitan maka tidak akan mempunyai kekuatan. Setelah bagian-bagian itu dipersatukan, dicampur dengan air, dan disusun rapi, maka ia menjadi satu bangunan yang kokoh. Ini semua menggambarkan bahwa perbedaan merupakan sumber kekuatan apabila bersatu dan bekerja sama. Oleh karena itu Islam mengajarkan untuk menghargai dan menghormati perbedaan.

Toleransi dalam Islam mencakup dua hal yaitu;
toleransi antar sesama muslim dan toleransi kepada nonmuslim. 
Toleransi antar sesama muslim berarti menghargai dan menghormati perbedaan pendapat yang ada dalam ajaran agama Islam. Misalnya, perbedaan pendapat mengenai jumlah rakaat salat tarawih.

Perbedaan-perbedaan dalam tubuh agama Islam masih bisa ditoleransi apabila terjadi dalam masalah furu’iyah (cabang), seperti jumlah rakaat tarawih, doa qunut, dan lain-lain. Namun, kita tidak boleh toleransi dalam masalah ushul (pokok) dalam Islam, misalnya kitab suci al-Qur’ān, kiblat, dan Nabi. Ada orang mengaku Islam tetapi kiblat salatnya bukan di Ka’bah, kitab sucinya bukan al-Qur’ān, nabinya bukan Muhammad saw. Maka kita harus menolak keras pendapat seperti ini, namun tidak boleh berbuat anarkis atau menghakimi sendiri dengan tindakan kekerasan.

Adapun yang dimaksud toleransi kepada nonmuslim yaitu menghargai dan menghormati pemeluk agama lain untuk beribadah sesuai agama dan keyakinannya masing-masing.

2. Sikap Toleransi dalam Kehidupan Sehari-hari
Toleransi merupakan salah satu akhlak mulia (akhlakul karimah) yang harus dimiliki setiap muslim. Dengan menjunjung tinggi sikap menghargai perbedaan ini maka kehidupan masyarakat akan damai dan sejahtera. Oleh karena itu kita harus menerapkan toleransi dalam kehidupan sehari-hari baik di lingkungan sekolah, rumah, maupun masyarakat.

Dalam kehidupan sehari-hari toleransi dapat diwujudkan dengan sikap-sikap sebagai berikut.
-          Bergaul dengan semua teman tanpa membedakan agamanya.
-          Menghargai dan menghormati perayaan hari besar keagamaan umat lain.
-          Tidak menghina dan menjelek-jelekkan ajaran agama lain.
-          Memberikan kesempatan kepada teman nonmuslim untuk berdoa sesuai agamanya masing-masing.
-          Memberikan kesempatan untuk melaksana-kan ibadah bagi nonmuslim.
-          Memberikan rasa aman kepada umat lain yang sedang beribadah.
-          Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain.
-          Mengadakan silaturahmi dengan tetangga yang berbeda agama.
-          Menolong tetangga beda agama yang sedang kesusahan.

Lebih dari itu sikap toleransi kepada sesama muslim harus lebih diperkokoh. Hal ini pernah dicontohkan Rasulullah saw. dan umat Islam ketika berada di Madinah. Hubungan persaudaraan antara Muhajirin (kaum muslimin dari Mekah) dan Ansar (kaum muslimin Madinah) terjalin sangat erat. Kehidupan kedua golongan itu setiap hari diliputi oleh suasana saling pengertian, saling membantu dan saling bekerja sama. Apabila seorang dari Ansar memiliki rumah, maka rumah itu digunakan bersama dengan Muhajirin. Jika Muhajirin memiliki makanan dan minuman, maka makanan dan minuman itu dibagi dengan Ansar. Dengan persaudaraan dan toleransi yang tinggi seperti ini maka umat Islam waktu itu mempunyai ikatan yang kokoh. Rasulullah saw. mengibaratkan umat Islam sebagai satu tubuh. Jika ada bagian tubuh yang sakit maka anggota tubuh lain juga ikut merasakan sakit. Demikian pula dengan umat Islam, jika ada salah seorang anggota masyarakat muslim mengalami kesulitan maka warga yang lain hendaklah membantunya.

Kepada umat agama lain, Islam juga mengajarkan untuk toleransi. Dalam Islam tidak ada ajaran supaya membenci atau memusuhi umat agama lain. Islam mengajarkan umatnya untuk hidup berdampingan dalam suasana damai, rukun, dan saling. Rasulullah saw. dan umat Islam sudah mencontohkan toleransi antarumat beragama pada waktu berada di Madinah. Umat Islam, Nasrani, dan Yahudi diberi kebebasan dan dijamin hak-haknya untuk melaksanakan ibadahnya masing-masing.


Namun perlu diingat bahwa toleransi kepada golongan nonmuslim hanya terbatas pada masalah-masalah duniawi, seperti kerjasama dalam bidang ekonomi, sosial budaya, politik dan masalah-masalah lain yang berkaitan dengan keduniaan. Adapun yang berkaitan dengan masalah aqidah dan ibadah harus sesuai dengan agamanya masing-masing.

Minggu, 06 November 2016

GAP di Lingkungan Sekitar

Maksud dari kesenjangan sosial atau GAP di dalam pertemanan dalam hal bidang atau kategori ekonomi adalah perbedaan tingkatan ekonomi seseorang dengan orang lain yang dimana ditemukan di dalam pertemanan ada seseorang yang perekonomian nya luar biasa (orang mampu/bahasa yang kita kenal adalah orang yang kaya raya) ada juga perekonomian yang biasa dan bahkan ada yang kurang. GAP semacam itu dapat terjadi di dalam pertemanan yang dimana pada setiap orang memiliki tingkatan ekonomi yang berbeda-beda.

GAP atau Kesenjangan Sosial biasa terjadi di masyarakat, di situlah terasa kontras antara si kaya dan si miskin. Bagi mereka yang mempunyai status sosial tinggi selalu meremehkan atau mengasingkan mereka yang mempunyai status sosial rendah atau mungkin sebaliknya, kita bisa ambil contoh di daerah sekitar kita sendiri misalnya: kita yang mempunyai status sosial rendah ketika melihat orang yang berstatus sosial tinggi lewat di depan rumah kita, kita selalu ingin segera menyapa dan berpenampilan sebaik mungkin sedangkan ketika melihat orang berstatus sosial rendah, kita bahkan tak mau menyapa atau mungkin menyapa tapi dengan penampilan yang biasa-biasa saja. Banyak sekali contoh-contoh kesenjangan sosial di sekitar kita, tidak hanya di daerah yang kita tempati saja tapi di sekolah-sekolah pun juga bisa terjadi kesenjangan sosial antar murid misalnya: bagi mereka anak-anak sekolahan yang berpenampilan biasa-biasa saja alias cupu di tambah lagi pendiam, itu menjadi pengaruh dalam pertemanan bagi mereka yang berpenampilan oke atau bergaya atau mungkin misalnya seperti ini, ketika di kelas ada seorang guru menugaskan murid-muridnya untuk berkelompok dan semua murid pun memilih teman-teman mereka untuk menjadi satu kelompok yang di inginkan mereka tapi ada satu murid pendiam yang belum mendapatkan kelompok sendiri karena teman-teman mereka tidak ada yang mau satu kelompok dengan si pendiam dengan alasan kalau si pendiam itu terlalu pendiam dan gak bisa apa-apa atau gak bisa di andalkan. Si pendiam merasa di asingkan oleh teman-temannya sendiri karena dia terlalu pendiam. Aneh juga sih, anak-anak sekolah jaman sekarang banyak yang bersikap seperti itu sama temannya sendiri, mungkin sudah menjadi trend bagi mereka.

 Masalah kesenjangan sosial ini terjadi karena sikap kita sebagai masyarakat yang terlalu membeda-bedakan, menurut saya hidup dengan masalah kesenjangan sosial seperti itu sangat mengganggu kita dalam bermasyarakat karena akan terjadi perselisihan antar warga negara sendiri. Agar masalah kesenjangan sosial ini berkurang di Negara kita, sebaiknya kita mulai dari diri kita sendiri untuk menghilangkan sikap membeda-bedakan yang memancing terjadinya kesenjangan sosial. Kalau kita masih saja bersikap seperti itu, kapan masalah kesenjangan sosial di Negara kita ini bisa terselesaikan? Maka dari itu mari kita rubah diri kita agar kita bisa hidup dengan tentram dan nyaman dalam bermasyarakat. 


Dampak Positif dan Negatif

Positif
> Menghilangkan kondisi pemicu stress
> Merileksasikan baik jiwa dan raga
> Mempercepat proses aktivitas manusia

Negatif
> Menumbuhkan sifat malas
> Ketidakpuasaan terhadap sesuatu
> Mudah putus asa yang menghambat mobilitas kerja

God Bless Graffiti Writing

PENGERTIAN GRAFFITI



Graffiti adalah kegiatan seni rupa yang menggunakan komposisi warna, garis, bentuk dan volume untuk menuliskan kalimat tertentu di atas dinding. Alat yang digunakan biasanya cat semprot kaleng (PILOX).Walaupun dengan skill dan peralatan yang masih sederhana, konsep tulisan dan dinding menjadi media paling aman untuk mengekspresikan pendapat secara diam-diam pada saat itu.
Istilah graffiti sendiri diambil dari bahasa latin, graphium yang artinya menulis. Awalnya istilah itu dipakai oleh para arkeolog untuk mendefinisikan tulisan-tulisan di bangunan kuno bangsa Mesir dan Romawi kuno.

Graffiti itu sendiri merupakan:Suatu kreasi seni yang di ekspresikan oleh seniman lewat media tembok beton  atau media dinding kayu serta beton yang dapat di lukis dalam bentuk huruf,gambar yang mempunyai makna tertentu sebagai curahan hati yang membuat nya di tuangkan dalam bentuk tulisan dan gambar sedemikian rupa yang biasanya memakai cat pilox sebagai cairan pewarna atau juga memakai kompressor air bruss. 



Kegiatan grafiti sebagai sarana menunjukkan ketidak puasan baru dimulai pada zaman Romawi dengan bukti adanya lukisan sindiran terhadap pemerintahan di dinding-dinding bangunan. Lukisan ini ditemukan di reruntuhan kota Pompeii. Sementara di Roma sendiri dipakai sebagai alat propaganda untuk mendiskreditkan pemeluk kristen yang pada zaman itu dilarang kaisar.

Adanya kelas-kelas sosial yang terpisah terlalu jauh menimbulkan kesulitan bagi masyarakat golongan tertentu untuk mengekspresikan kegiatan seninya. Akibatnya beberapa individu menggunakan sarana yang hampir tersedia di seluruh kota, yaitu dinding.

Pendidikan kesenian yang kurang menyebabkan objek yang sering muncul di grafiti berupa tulisan-tulisan atau sandi yang hanya dipahami golongan tertentu. Biasanya karya ini menunjukkan ketidak puasan terhadap keadaan sosial yang mereka alami.

Meskipun grafiti pada umumnya bersifat merusak dan menyebabkan tingginya biaya pemeliharaan kebersihan kota, namun grafiti tetap merupakan ekspresi seni yang harus dihargai. Ada banyak sekali seniman terkenal yang mengawali kariernya dari kegiatan grafiti.




Pada perkembangannya, grafiti di sekitar tahun 70-an di Amerika dan Eropa akhirnya merambah ke wilayah urban sebagai jati diri kelompok yang menjamur di perkotaan. Karena citranya yang kurang bagus, grafiti telanjur menjadi momok bagi keamanan kota. Alasannya adalah karena dianggap memprovokasi perang antar kelompok atau gang. Selain dilakukan di tembok kosong, grafiti pun sering dibuat di dinding kereta api bawah tanah.

Di Amerika Serikat sendiri, setiap negara bagian sudah memiliki peraturan sendiri untuk meredam grafiti. San Diego, California, New York telah memiliki undang-undang yang menetapkan bahwa grafiti adalah kegiatan ilegal. Untuk mengidentifikasi pola pembuatannya.

sebenernya jika dilihat dari sisi positifnya, graffiti tersebut merupakan karya seni yang sangat bagus dan indah, namun ada aja orang – orang yang tidak menyukai graffiti. Graffiti juga bisa jadi penghias tembok – tembok yang ada dijalanan. Salah satunya adalah sebagian besar tembok jalanan yang ada di kota Yogyakarta. Hamper semua sudut kota tersebut dipenuhi oleh graffiti, mural dan hiasan tembok lainnya.


Macam – Macam Caps beserta Fungsinya

Caps adalah benda kecil yang sangat di butuhkan dalam pembuatan suatu graffiti, karena cap mempunyai fungsi untuk mengatur besar keciln dan tebal tipisnya semburan cat yang keluar pada cans kita. Perlu diketahui bahwa caps asli bawaan dari cans mempunyai kualitas yang buruk untuk membuat suatu graffiti karena caps asli tidak mempunyai variasi ukuran yang berbeda-beda. Berikut saya akan tampilkan gambar macam-macam jenis CAPS.


 Yellow = Super skinny


Super skinny mempunyai lubang semburan yang berdiameter sangat kecil
sehingga sangat cocok untuk membuat detail.



Pink = Smooth fat


Smooth FAT mempunyai fungsi untuk membuat gradasi warna, karena smooth FAT menyemburkan cat dengan diameter yang cukup besar dengan intensitas warna yang tipis. 



Blue = Skinny


Skinny sangat cocok untuk membuat garis finishing karena semburannya sangat stabil dan berdiameter kecil



Flare


Flare cocok untuk mewarnai (overlay) berdiameter sedang sehingga mempermudah kita untuk mewarnai
keseluruhan pada graffiti kita.



Fat



Fat mempuyai diameter semprotan yang besar dan intensitas warna tebal
cocok untuk warna dasar.


Smooth Skinny


smooth skinny Cocok untuk mewarnai sudut-sudut yang lancip

Calligraphy/Oval 


Calligraphy/oval mempunya semburan yang sangat unik yaitu berbentuk oval yang jika di dituliskan berupa font akan menghasilkan garis yang tebal tipis (calligrapy)
cocok untuk TAGGING


Nasi Goreng buatan Nyokap



Bahan Utama Nasi Goreng
·         5 piring nasi
·         75 g smoke beef
·         2 buah sosis, potong lingkaran
·         2-3 butir telur ayam
·         100 g cumi
·         100 g udang
·         100 g kacang polong
·         50 g jamur kancing
·         100 g daging ayam yang sudah di rebus, potong dadu
·         3 sdm mentega untuk menumis

Bahan Bumbu Nasi Goreng
·         2 siung bawang merah, iris
·         3 siung bawang putih, iris
·         2 buah cabai merah, iris
·         1/2 buah bawang bombay, cincang
·         1 sdm saus tomat
·         1 sdm saus sambal
·         1 sdm saus tiram
·         kecap manis secukupnya
·         sambal terasi secukupnya
·         garam secukupnya
·         merica secukupnya

Bahan Pelengkap Nasi Goreng
·         Tomat
·         Mentimun
·         Seladah
·         Telur
·         Sosis
·         Kerupuk

Cara Membuat Nasi Goreng
·         Langkahh pertama masukan mentega ke dalam wajan hingga mencair
·         Kemudian masukan bawang bombay kemudian bawang putih dan bawang merah yang sudah diiris hingga harum
·         Masukan potongan ayam , tumis
·         Kemudian masukan udang,cumi, smoke beef aduk hingga merata dan setengah matang
·         Selanjutnya masukan telur hingga tercampur di atas wajan, aduk rata
·         Lalu masukan jamur kancing, kacang polong dan cabai merah . Aduk hingga tercampur
·         Masukan juga nasi putih dan aduk hhingga benar benar tercampur
·         Kemudian masukan bumbu yang diberikan sambal terasi, hingga nasi berubah menjadi merah dan tercampur
·         Jangan lupa untuk memberikan kecap manis sesuai dengan selera, aduk hingga rata
·         Terakhir masukan bumbu , garam , kaldu bubuk hingga merata, aduk dan hidangkan selagi panas


Minggu, 02 Oktober 2016

Pewayangan Pandu


Pandu (Sanskerta: पाण्डु; dieja Pāṇḍu) adalah nama salah satu tokoh dalam wiracarita Mahabharata, ayah dari para Pandawa. Pandu merupakan anak kedua dari tiga bersaudara, yaitu Dretarasta yang sebenarnya merupakan pewaris dari Kerajaan Kurudengan pusat pemerintahan di Hastinapura, tetapi karena buta maka tahta diserahkan kepada Pandu dan Widura, yang tidak memiliki ilmu kesaktian apapun tetapi memiliki ilmu kebijaksanaan yang luar biasa terutama bidang ketatanegaraan.
Pandu memiliki dua orang istri, yaitu Kunti dan Madri. Sebenarnya Pandu Dewanata tidak bisa mempunyai anak karena dikutuk oleh seorang resi, karena pada saat resi tersebut menyamar menjadi kijang untuk bercinta, Pandu memanah hingga resi itu tewas. Kedua istri Pandu Dewanata mengandung dengan cara meminta kepada Dewa. Pandu Dewanata akhirnya tewas karena kutukan yang ditimpa kepadanya, dan Madri menyusul suaminya dengan membakar dirinya.

Arti nama
Nama Pandu atau pāṇḍu dalam bahasa Sanskerta berarti pucat, dan kulit dia memang pucat, karena ketika ibunya (Ambalika) menyelenggarakan upacara putrotpadana untuk memperoleh anak, ia berwajah pucat.
Di kalangan Jawi (Jawa Kuna/Sunda), Pandu berasal dari Wandu yang artinya bukan laki bukan perempuan, tetapi bukan banci. Tegasnya, sajeroning lanang ana wadon, sajeroning wadon ana lanang, yaitu manusia yang sudah menemukan jodohnya dari dalam dirinya sendiri. Gusti Pangeran dan hambanya sudah bersatu dan selalu berjamaah.

Kelahiran
Menurut Mahabharata, Wicitrawirya bukanlah ayah biologis Pandu. Wicitrawirya wafat tanpa memiliki keturunan. Ambalikadiserahkan kepada Bagawan Byasa agar diupacarai sehingga memperoleh anak. Ambalika disuruh oleh Satyawati untuk mengunjungi Byasa ke dalam sebuah kamar sendirian, dan di sana ia akan diberi anugerah. Ia juga disuruh agar terus membuka matanya supaya jangan melahirkan putra yang buta (Dretarastra) seperti yang telah dilakukan Ambika. Maka dari itu, Ambalika terus membuka matanya namun ia menjadi pucat setelah melihat rupa Sang Bagawan (Byasa) yang luar biasa. Maka dari itu, Pandu (putranya), ayah paraPandawa, terlahir pucat.

Kehidupan
Pandu merupakan seorang pemanah yang mahir. Ia memimpin tentara Dretarastra dan juga memerintah kerajaan untuknya. Pandu menaklukkan wilayah Dasarna, Kashi, Anga, Wanga, Kalinga, Magadha, dan lain-lain.
Pandu menikahi Kunti, putri Raja Kuntibhoja dari Wangsa Wresni, dan Madri, putri Raja Madra. Saat berburu di hutan, tanpa sengaja Pandu memanah seorang resi bernama Kindama yang sedang bersenggama dalam wujud rusa. Atas perbuatan tersebut, sang resi mengutuk Pandu agar kelak ia meninggal saat bersenggama dengan wanita. Maka dari itu, Pandu tidak bisa memiliki anak dengan cara bersenggama dengan istrinya. Dengan kecewa, Pandu meninggalkan hutan bersama istrinya dan hidup seperti pertapa. Di dalam hutan, Kunti mengeluarkan mantra rahasianya dan memanggil tiga Dewa, Yaitu Yama, Bayu, dan Indra. Dari ketiga Dewa tersebut, ia meminta masing-masing seorang putra. Ketiga putra tersebut adalah Yudistira, Bima, dan Arjuna. Kunti juga memberi kesempatan kepada Madri untuk meminta seorang putra dari Dewa yang dipanggilnya, dan Madri memanggil Dewa Aswin. Dari Dewa tersebut, Madri menerima putra kembar, diberi nama Nakula dan Sadewa.
Kelima putra pandu dikenal sebagai Pandawa.

Kematian
Lima belas tahun setelah ia hidup membujang, ketika Kunti dan putra-putranya berada jauh, Pandu mencoba untuk bersenggama dengan Madri. Atas tindakan tersebut, Pandu wafat sesuai dengan kutukan yang diucapkan oleh resi yang pernah dibunuhnya. Kemudian Madri menitipkan putra kembarnya,Nakula dan Sadewa, agar dirawat oleh Kunti sementara ia membakar dirinya sendiri untuk menyusul suaminya ke alam baka.

Versi pewayangan Jawa
Dalam pewayangan, tokoh Pandu (Bahasa Jawa: Pandhu) merupakan putra kandung Byasa yang menikahi Ambalika, janda Wicitrawirya. Bahkan, Byasa dikisahkan mewarisi takhta Hastinapura sebagai raja sementara sampai Pandu dewasa.

Masa muda
Pandu digambarkan berwajah tampan namun memiliki cacat di bagian leher, sebagai akibat karena ibunya memalingkan muka saat pertama kali menjumpai Byasa. Para dalangmengembangkan kisah masa muda Pandu yang hanya tertulis singkat dalam Mahabharata. Misalnya, Pandu dikisahkan selalu terlibat aktif dalam membantu perkawinan para sepupunya di Mathura. Pandu pernah diminta para dewa untuk menumpas musuh kahyangan bernama Prabu Nagapaya, raja raksasa yang bisa menjelma menjadi naga dari negeri Goabarong. Setelah berhasil melaksanakan tugasnya, Pandu mendapat hadiah berupa pusaka minyak Tala.
Pandu kemudian menikah dengan Kunti setelah berhasil memenangkan sayembara di negeri Mathura. Ia bahkan mendapatkan hadiah tambahan, yaitu Putri Madri, setelah berhasil mengalahkan Salya, kakak sang putri. Di tengah jalan ia juga berhasil mendapatkan satu putri lagi bernama Gandari dari negeri Plasajenar, setelah mengalahkan kakaknya yang bernama Prabu Gendara. Puetri yang terakhir ini kemudian diserahkan kepada Dretarastra, kakak Pandu.
Pandu naik takhta di Hastina menggantikan Byasa dengan bergelar "Prabu Pandu Dewanata" atau "Prabu Gandawakstra". Ia memerintah didampingi Gandamana, pangeranPanchala sebagai patih. Tokoh Gandamana ini kemudian disingkirkan oleh Sangkuni, adik Gandari secara licik.

Keluarga
Dari kedua istrinya, Pandu mendapatkan lima orang putra yang disebut Pandawa. Berbeda dengan kitab Mahabharata, kelimanya benar-benar putra kandung Pandu, dan bukan hasil pemberian dewa. Para dewa hanya dikisahkan membantu kelahiran mereka. Misalnya, Bhatara Dharma membantu kelahiran Yudistira, dan Bhatara Bayu membantu kelahiran Bima. Kelima putra Pandu semuanya lahir di Hastina, bukan di hutan sebagaimana yang dikisahkan dalam Mahabharata.

Kematian
Kematian Pandu dalam pewayangan bukan karena bersenggama dengan Madri, melainkan karena berperang melawan Prabu Tremboko, muridnya sendiri.
Dikisahkan bahwa Madri mengidam ingin bertamasya naik Lembu Nandini, wahana Batara Guru. Pandu pun naik ke kahyangan mengajukan permohonan istrinya. Sebagai syarat, ia rela berumur pendek dan masuk neraka. Batara Guru mengabulkan permohonan itu. Pandu dan Madri pun bertamasya di atas punggung Lembu Nandini. Setelah puas, mereka mengembalikan lembu itu kepada Batara Guru. Beberapa bulan kemudian, Madri melahirkan bayi kembar bernama Nakula dan Sadewa.
Sesuai kesanggupannya, Pandu pun berusia pendek. Akibat adu domba dari Sangkuni, Pandu pun terlibat dalam perang melawan muridnya sendiri, yaitu seorang raja raksasa dari negeri Pringgadani bernama Prabu Tremboko. Perang ini dikenal dengan namaPamoksa. Dalam perang itu, Tremboko gugur terkena anak panah Pandu, namun ia sempat melukai paha lawannya itu menggunakankeris bernama "Kyai Kalanadah". Akibat luka di paha tersebut, Pandu jatuh sakit. Ia akhirnya meninggal dunia setelah menurunkan wasiat agar Hastinapura untuk sementara diperintah oleh Dretarastra sampai kelak Pandawa dewasa. Antara putra-putri Pandu dan Tremboko kelak terjadi perkawinan, yaitu Bima dengan Hidimbi, yang melahirkan Gatotkaca, seorang kesatria berdarah campuran, manusia dan raksasa.

Naik ke surga
Istilah Pamoksa seputar kematian Pandu kiranya berbeda dengan istilah moksa dalam agama Hindu. Dalam "Pamoksa", Pandu meninggal dunia musnah bersama seluruh raganya. Jiwanya kemudian masuk neraka sesuai perjanjian. Atas perjuangan putra keduanya, yaitu Bima beberapa tahun kemudian, Pandu akhirnya mendapatkan tempat disurga. Versi lain yang lebih dramatis mengisahkan Pandu tetap memilih hidup di neraka bersama Madri sesuai janjinya kepada dewa. Baginya, tidak menjadi masalah meskipun ia tetap tinggal di neraka, asalkan ia dapat melihat keberhasilan putra-putranya di dunia. Perasaan bahagia melihat dharma bakti para Pandawa membuatnya merasa hidup disurga.


Pencak Silat Pamur

Sejarah Pamur.
Raden Hassan Habuddin Sastrosubroto lahir pd tanggal 1 April 1920 di Pamekasan, Madura. Raden Hassan Habuddin Sastrosubroto dlm menciptakan pencak silat berkomposisi 30% ilmu murni, 30% praktek, & 40% ilham. Unsur ilham lbh dominan, oleh karna itu, ada beberapa gerakan yg sulit dicarikan rasionalnya, tetapi didlm praktik dan penggunaannya sesuai dg kenyataan.

Raden Hassan Habuddin Sastrosubroto telah belajar silat lebih kurang dr 32 Padepokan dan ke-32 Padepokan tsb dpt digolongkan 7 sampai 9 aliran. Ke-32 Padepokan & ke-7 aliran pencak silat yg berhasil dipelajari, dipahami, dan diamalkan oleh Raden Hassan Habuddin Sastrosubroto merupakan cikal bakal jurus-jurus dalam Pencak Silat Angkatan Muda Rasio (PAMUR).

PAMUR adalah Pencak Silat tangan kosong, tetapi dlm PAMUR jg tetap diajarkan 8 unsur senjata. Ciri khas PAMUR adalah permainan menengah, ciri ini berbeda dg ciri" yg ada pd beberapa pencak silat lainnya, sprti : Minangkabau, Melayu, Fort De Cock, Cimande, Tanah Merah, Mandar, Bang Simin, Cik Agil.

Raden Hassan Habuddin Sastrosubroto mendirikan PAMUR dg ciri khas sbg brikut :
a. Isyarat gerak bersifat universal
b. Istilah" kedaerahan dihilangkan
c. Gerakan tambahan bersifat lokal tidak nampak
d. Kreasi gerakan bersifat elektis in korporativ
e. Gerakan dasar telah baku, akan tetapi terbuka untuk penyempurnaan
f. Sistem dan metode realistis

Gerakan" PAMUR terdiri dr beberapa kelompok besar yaitu : Jurus, Ales, Masukan, Tangkapan, Timbalan, dan Jurus Harimau.

Gerakan" dlm PAMUR sbgian besar merupakan Lambang Huruf Arab atau Ayat" Al Qur'an atau ungkapan" lain seperti Takbir dan kalimat Tauhid.

Lambang PAMUR diciptakan oleh Raden Hassan Habuddin Sastrosubroto pd tahun 1952, lambang tsb berbentuk daun dg unsur" sbg brikut :
A. Dasar Lambang berwarna Hijau
B. Lambang bergambar KERIS, dg penjelasan sbgai brkt,
   -Keris dg posisi menghadap ke atas dan terbuka log-5, menggambarkan Pancasila.
   -Keris berwarna kuning yg brarti Suci.
   -Keris terhunus ke atas, artinya PAMUR siap mempertahankan Hak dan membantu orang lain dlm kebenaran.
   -Keris (bernama Joko Piturun) yaitu Lambang Pusaka Madura.
C. Sebelah kanan terdapat gambar PADI dg uraian sbgai brikut,
   -Berjumlah 17, tgl 17 (Hari Kemerdekaan Indonesia).
   -Padi, Lambang ilmu yg hrs dimiliki sbnyk"nya untuk mencari bekal hidup.
   -Padi yg mempunyai arti semakin Tua dan berisi semakin merunduk (rendah hati, tidak sombong).
   -Butiran Padi artinya tidak dapat di kupas kulitnya sehingga diketahui isinya apa bila tidak               tertumbuk.
D. Sebelah kiri terdapat KAPAS dg uraian sbg brikut,
   -Berjumlah 8 melambangkan bulan Agustus (Bulan Kemerdekaan Indonesia)
   -Putih sbg kapas yg berarti suci
   -Ringan sbg kapas yg berarti ilmu sbnyak"nya untuk bekal mati (ringan kapas = suka menolong)
E. PITA
   -Bekal hidup dan bekal mati harus bersama-sama dicari
   -Selalu menjalin dan menjaga tali silaturahmi




PEDOMAN PAMUR
1. Mendidik Manusia Berpancasilais Sejati
2. Mendidik Manusia Agar Memiliki Sikap Kesatria
3. Patuh Dan Taat Pada Catur Sakti
   -Ibu (perantara waktu kita dijadikan oleh Tuhan)
   -Bapak (org yg memberikan nafkah keluarga)
   -Guru (org yg memberi ilmu yg baik)
   -Ratu/Pemerintahan (org yg mematuhi undang-undang dan peraturan pemerintah)


Happy Holiday in Lombok

Kali ini saya akan bercerita tentang pengalaman saya yang pergi kesalah satu tempat wisata yang ada di Indonesia, yaitu Lombok. Nusa tenggara barat.

Waktu itu sekitar jam 2 pagi saya, nyokap dan kaka sepupu saya udah siap dijemput mobil kantor yang akan mengantarkan kami ke bandara internasional soekarno-hatta. Tapi sebeleum kebandara, terlebih dahulu kami menjemput teman kantor nyokap saya yang rumahnya didaerah mampang Jakarta selatan.

Kami tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta sekitar pukul 3 pagi waktu Indonesia bagian barat. Pesawata kami adalah pesawat yang dijadwalkan akan terbang pertama. Dijadwalnya sih kami akan berangkat pukul 5 waktu setempat. Tapi waktu itu pesawat keberangkatannya agak dimajukan lebih awal. Jadi sekita pukul 4.30 kami semua sudah berada didalam pesawat.

Oia, btw kami pergi ke Lombok itu bersama 10 teman kantor nyokap. Pesawat pun gak lama kemudian take off. Jujur saat itu adalah saat pertama kali saya melihat sunrise dari dalam pesawat. Karena biasanya itu saya kalo naik pesawat selalu penerbangan malam, jadi ini penerbangan pagi pertama saya. Sungguh luar biasa anugerah tuhan yang telah menciptakan alam semesta ini dengan begitu sempurnanya. Akhirnya saya pun mengabadikan moment tersebut dengan mengambil foto dari dalam pesawat. Wow sungguh luar biasa bagus foto yang saya dapatkan.

Singkat cerita sekita pukul 8 waktu Indonesia bagian timur, pesawat kami pun mendarat dengan seelamat di Bandara Internasional Lombok. Perjalanan pun dimulai. Disana kami semua sudah disambut oleh tour guide yang akan menemani perjalanan kami di Lombok selama 3 hari kedepan.

Day 1. Lokasi pertama yang kami tuju ialah Pantai Kuta, atau lebih terkenal dengan Kuta Beach. Nah pantai kuta ini tidak hanya terdapat di Bali saja, tapi di Lombok juga ada nama pantai yang serupa. Yaa lumayan agak jauh si dari bandara untuk bia sampai ke pantai tersebut. Karena memerlukan waktu sekitar satu jam perjalanan.

Selanjutnya dari Kuta Beach, kami pun melanjutkan perjalanan ke tempat wisata lainnya yaitu Tanjung Aan, cukup waktu 30 menit saja untuk menempuhnya. Tanjung Aan itu terkenalnya dengan batu batu bear yang berada di sepanjang pantainya. Ditambah lagi pasir putih yang sangat amat membentang luas. Disini kami bersantai ria sampai dengan pukul 12.30 . Selanjutnya kami pun melanjutkan perjalanan ke Mawun Beach. Mawun Beach itu sangat keren pantainya, yaa gak jauh beda lah dari pantai pantai yang ada di eropa sana. Dengan dua bukit yang membelah pantai tersebut menjadi ciri khas dari pantai ini.

Nah sekarang kita membahas sebuah padang rumput yang sangat luas, tapi letaknya berada di bukit. Btw, dari Tanjung Aan kami pun segera bergegas menuju destinasi lainnya. Yaitu Merese Hill. Sumpah ya, ini tempat tuh bagus banget buat foto foto. Banyak orang juga yang melakukan foto pra wedd disni. Ya pokoknya kalo ke Lombok jangan lupa untuk ke Merese Hill deh. Keren banget tempatnya aseli

Mengejar sunset, sebenernya kami itu pengen sunset an di Selongblanak Beach. Karena jaraknya sangat jauh dari Merese Hill, akhirnya tour gaet memutuskan untuk membawa kami ke Seger Hill. Nah dari Seger Hill ini, kita bisa melihat pemandangan yang sanagt bagus. Ga kalah beda dari Merese Hill. Seger Hill ini terletak di posisi yang sangat amat bagus. Tempatnya tuh bisa melihat pantai pantai yang ada di Lombok dengan amat jelas, karena bukit disini itu lumayan tinggi. Oia sekedar info, kalo mau naik ke bukitnya hati hati ya, karena sangat curam. Tapi jika sudah berada di puncak bukitnya itu, rasanya gamau turun deh. Aseli bawaannya pengen foto terus ahahahahaha

Day 2, kami pergi ke bawah kaki Gunung Rinjani. Yaa tepatnya kami perg ke air terjunnya, dari tempat penginapan kami untuk bisa mencapai kesini itu dibutuhkan waktu 3 jam. Sesampainya disiana, kami pun makan siang dulu baru selanjutnya menuju lokasi. Air terjun yang pertama kami kunjungi itu adalah Sendang Gile Waterfall. Ada ratusan anak tangga untuk bisa mencapai tempat ini, next kami melanjutkan perjalanan untuk mencapai air terjun kedua. Yaitu Tiu Kelep Waterfall. Tracknya sangat menantang karena melewati tengah tengah hutan. Ya setengah jam lah dari air terjun pertama untuk bisa kesini. Ga lama keudian kami pun sampe, air terjunnya itu keren banget brooo, beda deh dari air terjun yang lain. Ditambah lagi suhu udara air tersebut bener bener dingin banget. Kaya mandi di kolam es rasanya. Dingin banget, sampe sampe kaki saya keram. Pokoknya harus kesini deh, dijamin ga bakal ngecewain


Day 3, hari ketiga sekaligus hari terkahir kami di Lombok. Kami solhat ied adha terlebih dahulu sebelum melanjutkan trip. Kami solhat di masjid terbesar di Lombok. Wooww banyak sekali yang solat disini. Untuk pertama kalinya juga saya sholat bareng orang orang penting di Lombok. Setelah solhat kami pun melanutkan trip ke Trio Gili. Trio Gili merupakan tiga pulau cantik yang ada di Lombok. Ketiga pulau tersebut antara lain Gili Trawangan, Gili Meno dan Gili Air. Ketiganya tak hanya dikenal oleh wisatawan domestik, tapi juga telah berhasil mengundang banyak wisatawan mancanegara untuk datang.

Dari ketiga pulau tersebut, bisa dibilang Gili Trawangan adalah yang paling populer. Selain karena ukurannya yang lebih luas dibanding kedua pulau lainnya, di sini juga telah berdiri banyak tempat hiburan seperti bar dan kafe. Ada banyak kegiatan yang bisa kita lakukan di tempat wisata ini mulai dari berjemur, menyelam sampai snorkeling. Yang lebih asyik, kita juga bisa menyewa sepeda atau naik cidomo, kereta kuda semacam delman, untuk berkeliling pulau.

Meskipun Gili Trawangan lebih banyak dikunjungi, namun Gili Meno dan Gili Air tak kalah menarik. Kedua pulau ini juga memiliki keindahan pantai dan alam bawah laut yang menunggu untuk dijelajahi. Suasana keduanya relatif lebih sepi dan tenang sehingga cocok untuk yang memang ingin lepas dari keramaian.

Pengalaman snorkeling pertama, snorkeling pertama saya itu di Gili Air. Keren banget bawah lautnya. Cobain deh snorkeling disini, keren abis pokoknya. Lanjut kami pun pergi ke Gili Meno untuk sonerkeling di spot kedua. Nah disini kejadian serunya, saya dan teman nyokap saya itu misah ketika snorkeling. Saya kebawa arus air laut hingga ketengah, yang tadinya liat kebawah laut masih ada karang dan ikan, seketika berubah menjadi biru gelap. Sama sekali ga bisa liat dasar laut, ya pokonya ga bakal dilupain deh kali ini pengalaman liburan ke Lombok bersama kaka sepupu dan temen nyokap saya.


Oia, jangan lupa juga untuk nyobain masakan Lombok. Enak enak juga makananya, banyak rupa rupa masakan disini, dijamin bikin nambah makan terus deh heehehehe harus cobain makanan Lombok pokonya kalo lagi berwisata kesini…


Mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penulisan kata, thanks

Sabtu, 01 Oktober 2016

Fotografi Jakarta

 Jakarta itu selain menjadi ibu kota negara dan menjadi wilayah yang paling sering terkena macet dan banjir, tapi disisi lain Jakarta itu kota yang mempunyai gedung gedung tinggi pencakar langit yang sangat banyak dibandingkan daerah yang lain dan juga tak kalah menariknya banyak spot foto keren di Jakarta

Menikmati indahnya pemandangan dari bawah kota Jakarta, itu sudah biasa. Akan tetapi memandangi panorama kota Jakarta dari ketinggian rooftop itu baru luar biasa. Sekarang hampir sebagian anak muda menyukai dan mengikuti trend fotografi. Mulai dari yang diatas gedung(rooftop), gedung tua, stasiun dan masih banyak lagi.

Banyak orang berlomba lomba untuk bisa menaiki rooftop demi mendapatkan foto dan hasil gambar yang bagus. Tapi tidak semua gedung bisa dinaiki dengan sebegitu mudahnya. Banyak hal yang sangat perlu diperhatikan saat ingin menaiki rooftop. Salah satunya yaitu jangan terlalu banyak anggota (teman) yang ikut naik. Karena biasanya jika banyak orang dalam satu rombongan yang naik keatas itu terkadang upayanya gagal alias tidak berhasil.


Jarang sekali gedung yang melegalkan orang luar selain dari karyawannya itu untuk menaiki gedung. Kebanyakan gedung gedung tersebut melarang orang luar untuk bisa menaiki rooftopnya.

Salah satu upaya jika ingin bisa berfoto diatas gedung ialah dengan menerobos pintu darurat. Sebaiknya jangan dicontoh, karena bisa berakibat fatal. True story. kalo missal kita ketahuan security karna telah menaiki rooftop tanpa ijin, kamera kita bisa ditahan dan memorynya bisa diambil. Mungkin kalo kamera masih bisa dibalikin jika mengambil kameranya itu dengan orang tua. Tapi kalo memory udah otomatis jadi milik si security dan ga akan dibalikin.


Tapi sekarang sudah ada perusaahaan yang melegalkan setiap pengunjung untuk bisa menaiki rooftopnya, biasanya perusahaan tersebut membuka restaurant/bar yang berada diatas rooftopnya, sudah banyak perusahaan restoran yang menyewakan tempat untuk bisa menikmati hidangan makan siang atau malam sambil menikmati indahnya kota Jakarta dari atas gedung pencakar langit. Tapi jika kita mau makan di salah satu restaurant tersebut, kita harus memesan meja terlebih dahulu jauh jauh hari agar bisa mendapatkan tempat.


Jakarta yang jelas memiliki puluhan gedung-gedung pencakar langit tentunya dapat dijadikan tempat berburu foto yang menyenangkan. Meskipun memang dibutuhkan perijinan yang lumayan sulit, namun dijamin gak akan nyesel  karena akan mendapatkan city view Jakarta di malam hari yang sangat menakjubkan. Beberapa gedung yang dapat di singgahi adalah; Plaza Semanggi, Poins Square dan Sudirman Park dan masih banyak lagi

Ada banyak tempat fotografi bagus selain dari atas rooftop. Yaitu kita bisa pergi ke gedung tua. Biasanya orang yang sering ke gedung tua dan mengeksplore itu kadang bisa disebut juga sebagai Urbex People.

Banyak sekali dijakarta gedung gedung terbengkalai yang bisa dijadikan untuk tempat berfoto. Yaa pokoknya si kalo digedung tua atau bekas itu biasanya untuk masuk kedalamnya tidak memerlukan biaya lagi. Alias geratis.

Kali ini saya akan membahas tentang Urban Exploration (urbex) adalah sebuah kegiatan petualangan untuk mengeksplorasi tempat-tempat yang terbuang dan jauh dari sifat komersil. Biasanya kelompok urbex atau UE ini mengamati reruntuhan bangunan yang sudah ditinggalkan manusia. Kegiatan ini memiliki risiko yang sangat tinggi diantaranya cedera fisik, ancaman hukuman, penangkapan, pelanggaran privasi Negara, hingga kematian. Namun, itu semua tidak terlalu dipentingkan bagi para urban explorer ketika mereka berhasil mendapatkan bukti visual yang bernilai jutaan dollar. Target utama dari para explorer adalah tempat terbuang, kota mati, rumah sakit tua, stasiun, terowongan, lokasi pertambangan yang tersebar di berbagai Negara seperti Indonesia, Paris, Roma, Amerika, dan Jepang. Kegiatan ini ternyata diminati oleh sejumlah praktisi seperti fotografer atau sinematografer. Beberapa pekerja film horor, pembuat animasi games, film dokumenter adalah yang paling sering membutuhkan jasa para urbex. Kegiatan urbex kini sudah menjadi komoditi siaran televisi macam Discovery Channel (sudah pasti ya), MTV’s fear, Ghost Hunting, dan beberapa film box office seperti Skyfall.


Karena majunya akan jaman, kini dijakarta sudah banyak komonitas penggila fotografi. Kadang mereka sering melakukan meet up untuk melakukan sharing tempat atau lokasi dan saling sharing pengalaman urbex.

Properti yang biasa digunakan komunitas urbex untuk melaksanakan aksi fotografinya.

1. Smoke bomb. Smoke bomb ini bisa didapatkan dari pensuplay petasan yang biasanaya berjejer di pinggir jalan. Jika tidak ada, smoke bomb bisa didapat dari pemebelian online. Harga yang ditawarkan untuk smoke bomb juga bervariasi tergantung dari seberapa besarnya smoke yang dibutuhkan.


2. Topeng. Topeng yang digunakan bebas, bia topeng badut, topeng superhero, topeng animasi. Tapi yang paling sering dipakai ialah topeng hacker terkenal atau Anonymuse. Topeng ini bisa didaptakn dari pembelian belanja online. Harganya juga bervarian, mulai dari harga yang paling murah yaitu sekitar 20.000an


3. Stelwool. Kalian bisa dapatkan SteelWool dengan mudah pula, cukup pergi ke toko Perkakas, atau semacam Toko Material Bangunan. Untuk hasilnya, lihat saja di Google.


4. Masker. Masker ini bisa didapatkan ditempat-tempat Aksesoris Motor. Kalau gak ada, bisa juga beli  Online di Commerce, seperti BL dan TOKPED atau juga bisa didaptakn di took Graffity Suply. Harganya kisaran 50.000 untuk masker yang berisi dua filter.

Oia, foto disini juga eggak harus make kamera yang mahal atau terkenal. Ya kalo ga ada kamera bagus seperti SLR atau DSLR. Camdig atau gopro juga bisa sebagai penggantinya. Hasilnya pun gakalah jauh dibanding SLR. Pokoknya tergantung segi cara kita menggambil gambarnya. Kalo mau hasilnya lebih bagus lagi, bisa edit di photoshop atau aplikasi pengedit kamera lainnya.


Selain mendapatkan hasil foto yang bagus, kegiatan ini juga bisa sebagai sarana menambah teman. Kalo pengalaman saya si gitu. Dari kegiatan ini saya mempunyai teman dimana mana. Ya setiap kegiatan tentunya punya sisi positive dan negatifnya. Sisi positive nya selain  dari yang saya sebutkan diatas, ada lagi yaitu kita tau bahwa Jakarta mempunyai beberapa lokasi yang bagus untuk dikunjungin. Kalo sisi negative nya ya paling ada orang yang gak suka kalo hasil foto kita bagus, biasanya si itu haters haha.

Sekian pengalaman dari cerita saya ini. Singkat cerita si pokoknya jangan menilai Jakarta ini dari sisi kemacetannya aja. Soalnya Jakarta itu kalo di explore, bagus bagus banget loh tempatnya. Mumpung masih muda jangan dirumah mulu, kehidupan diliuar rumah juga asik dan gak kalah menyenangkan ko hehehe think positive vibe

Oke itu aja yang bisa saya sampein, mohon maf apabila ada kesalahan kata dalam penulisan blog ini, thanks